gagasan dibalik "demi masa"

10:04 PM

gambar paling atas adalah sket untuk lukisan saya yang judulnya " demi masa", setelah kanvasnya jadi saya mulai memindahkan sketnya di satu set kanvas bundar saya ini. Ukurannya variatif, yang paling kecil berdiameter 12.5 cm, yang sedang dimeternya 17.5 dan yang paling besar 30 cm *mohon maaf kalau ukurannya salah soalnya hanya perkiraan :p
Ide dasar yang ingin saya sampaikan di lukisan ini adalah betapa berharganya waktu (masa) bagi saya, dan juga kebanyakan orang terutama perempuan. Waktu bisa berarti umur, usia, tahun dan semua yang bersinggungan dengan perubahan dalam perjalanan hidup seseorang. Saya sebagai seorang wanita juga merasakan berharganya waktu, dimana wanita bisa menjadi super sensitif di waktu (baca : umur) tertentu.

Untuk perwakilan umur pada wanita saya hanya mengambil 3, yaitu umur 0-19 tahun diwakili oleh lukisan wajah anak bayi dengan bidangan yang paling besar, dimana melambangkan dunia anak-anak yang masih begitu luas, keinginantahuan anak-anak yg sangat besar, tidak terbatas...*maunya sih menggunakan bidangan yang lebih lebar lagi :(.

yang ke-2 : umur 20-40 tahun, diwakili oleh lukisan wanita muda produktif dengan ukuran bidangan sedang, dimana mengambarkan seorang wanita yang aktif dan ingin berbuat yang terbaik untuk hidupnya, saatnya berjuang di dunia, dengan norma-norma sebagai batasan, diharapkan wanita yang bisa menimbang dan memutuskan yang baik dan benar untuk hidupnya selanjutnya. Dimana wnaita ini mulai memutuskan segala hal yang berhubungan dengan karir, keluarga, dan masa depannya. 

yang ke-3 : umur 50 tahun keatas, saya mewakili dengan gambar seorang ibu-ibu matang dengan ukuran bidangan yang paling kecil, dimana usia senja biasa dihabiskan dengan mempersiapkan diri untuk menuju ke kehidupan kekal selanjutnya setelah kehidupan di dunia. Sudah tidak lagi terlalu peduli dengan kehidupan duniawi dan banyak mengumpulkan amalan sebagai bekalnya nanti.
Sepertinya lukisan ini juga merupakan peringatan buatku sendiri :D

You Might Also Like

0 comments

DIENG CORNER

DIENG CORNER
Owner and Instructure of DIENG CORNER

followers