papermoon puppet theatre

12:59 AM

semua berawal dari sini...
karena kesukaan saya akan karya tangan (handmade&handcraft) membawa saya berkeliling di dunia maya dan bertemulah saya dengan Ria juragan blog kuwacikecil. Di blognya banyak hasil perjalannya dalam bentuk foto dan eksperimen kameranya yang aduhai cantik hasilnya.
Setelah nyasar sana sini dan meng-klik beberapa tautan di blok Ria, saya dengan sengaja menyasarkan diri ke blog teater bonekanya. Saya suka boneka, juga boneka hasil karya teman-teman di papermoon puppet theatre (yang salah satunya si Ria). Belum selesai berdecak-decak kagum dengan hasil karya tangan berupa boneka, saya mulai berteman dengan ria melalui facebook, kami berteman secara virtual, melalui lingkaran teman blogger crafter saya. 
Suatu hari di wall ria menawarkan paket kaos TUPU salah satu tokoh di pertunjukan MWATHIRIKA saya tertarik dengan kaos longgar batwing-nya. Juga paket menggiurkan lainnya, ada dvd video pertunjukan pappermoon, juga ada beberapa kartu pos, buku skets dan sebuah katalog. Semua paketnya ditukar dengan uang 200ribu. 

Pembicaraanpun berlanjut ke pembicaraan bisnis dan jual beli, saya dan ria saling bertukar no telepon, dan kerap ber-sms untuk urusan pembelian merchandise ini. Tak lama setelah itu suami saya datang dan menanyakan o..kenal sama ria? dia teman berkegiatan saya dulu waktu di Jogja, nah...Mulai dari situlah saya memperkenalkan diri sebagai istri dari rohman. Ria dan saya ketawa mengetahui hal ini. Dunia memang sempit!
Dan saya berjanji kalau main ke Jogja harrrrusss ketemu sama jeng ria papermoon ini :)
Ultah bumbee ke-1
dengan kaos TUPU perdana :)
bumbee dan ria
di bawah pohon kersen yang bertaburan burung "abubaaa"

3 hari yang lalu saya baru sempat nonton dvd kiriman ria yang ikut di paket merchandise-nya. Saat itu malam jam 10 anak saya bumbee belum juga mau tidur, saya sudah mengantuk setengah mati, suami saya masih terjaga. Anak saya sudah saya susui bolak balik masih saja main dan ketawa menggoda induknya yang sudah setengah teler. Akhirnya saya suruh bumbee ke papabon , diajaklah dia menonton. Karena satu-satunya dvd yang kita bawa di apartemen baru adalah dvd puppermoon itu. Malang, speaker belum terangkut. Jadi bumbee hanya nonton gerak boneka tanpa suara. Saat menonton itu si Bumbee langsung tenang dan terpukau. Antara senyum geli-geli menyaksikan boneka dan penasaran (mungkin) karena tanpa suara. Saya yang tadinya mengantuk berat menjadi terjaga dan iktu nonton, wah...sayang sekali tanpa suara. Tapi benar, menonton dvd pertunjukan puppermoon tanpa suara saja membuat kami ber-3 terpukau menganga. Apalagi lengkap dengan suaranya.
Dan sukses membuat saya penasaran dengan pertunjukan terbaru mereks "Secangkir kopi dari playa" .
Kalau saja pertunjukan mereka dekat dari tempat kami, pastilah saya sudah berada di deretan depan di hari pertama pertunjukannya (dari 8 hari pertunjukan). Baru membaca review-nya saja saya sudah sedih, dadaserasa penuh sesak sedih ingin menangis karena ceritanya pasti mengharukan :___(

**Jeng Ria, suatu hari aku harrrrus menonton pertunjukan kalian, dan bumbee akan sangat senang ikut menonton kalian...

You Might Also Like

7 comments

DIENG CORNER

DIENG CORNER
Owner and Instructure of DIENG CORNER

followers