SOTO AYAM
11:32 AM
Soto ayam kampung ini terletak di pinggir jalan poros Surabaya-Pandaan, setelah menikmati wisata Lumpur lapindo, rekan suami saya mengajak singgah di warung makan ini, karena ini merupakan kali pertama saya makan soto di Jawa, saya agak aneh menyantap nasi yang lansung disiramkan kuah soto diatasnya. Padahal menurut orang jawa, nasi yang disiram soto sudah sangat lazim di Jawa,beruntung juga bisa menikmati keragaman masakan nusantara.
"hati ayam, daging suir-suir, nasi dicampur menjadi satu"
paling enak disantap dengan es teh manis dan krecek
Oh iya, kira 25 meter dari warung soto ayam kampung ini ada gerobak penjual es campur "OYEN", kaluarga Rawon (nama teman suami saya yang menjadi guide perjalan kami) sangat senang dengan es Oyen, terbukti dari si raihan dan si Yuma anak mereka berteriak kegirangan sewaktu mobil parkir menepi di gerobak es Oyen.
0 comments